40 HADITS TENTANG AL QUR’AN OLEH SYAIKH SHOLEH MUHAMMAD BA SALAMAH

40 HADITS TENTANG AL QUR’AN OLEH SYAIKH SHOLEH MUHAMMAD BA SALAMAH

40 HADITS TENTANG AL-QUR’AN

Copy of shholeh

 HADITS PERTAMA

قَالَ رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ :

( مَنْ قَرَأَ حَرْفًا مِنْ كِتَابِ اللهِ فَلَهُ حَسَنَةٌ٬ وَالْحَسَنَةُ بِعَشْرِ أَمْثَالِهَا٬ لَا أَقُوْلُ: الم حَرْفٌ٬ وَلَكِنْ اَلِفٌ حَرْفٌ٬ وَلَامٌ حَرْفٌ٬ وَمِيُمٌ حَرْفٌ ) (رواه الترمذي)

Rasulullah SAW bersabda :“Barangsiapa membaca satu huruf dari kitab Allah (Al-Qur’an) baginya satu pahala, dan satu pahala dilipat gandakan sepuluh kali lipat, aku tidak mengatakan Alif Laam Miim satu huruf akan tetapi alif satu huruf laam satu huruf Laam satu huruf dan Miim satu huruf.’’ (HR. Imam Atturmudzi)

KETERANGAN :

          Kita sebagai orang yang beriman kepada Allah, diantara ajaran iman adalah bahwa kita hidup di alam dunia sementara dihadapan kita kehidupan yang abadi yaitu kehidupan akhirat, hidup di dunia adalah tempat kita untuk kehidupan akhirat apakah cukup kita menanam hanya tujuh puluh atau delapan puluh tahun untuk hidup selamanya diakhirat ? suatu kemulyaan bagi ummat Nabi Muhammad SAW dengan membaca satu huruf dari Al-Qur’an mendapat sepuluh pahala, alif, laam, miim tiga puluh pahala, alangkah mudahnya menanam lewat Qira’atul Qur’an, namun semua itu tergantung manusianya, yang banyak membaca Al-Qur’an dia akan banyak mendapatkan pahala yang sedikit membaca Al-Qur’an akan mendapat sedikit yang tidak membaca tidak akan mendapatkan sesuatu dan bacaan Al-Qur’an bukan hanya untuk persiapan kehidupan akhirat, di duniapun kita akan mendapatkan efek yang positif dari bacaan Al-Qur’an.

HADITS KEDUA

قَالَ رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ :

( أَفْضَلُ عِبَادَةِ أُمَّتِيْ قِرَاءَةُ الْقُرْأنِ ) (رواه البيهقي)

Rasulullah SAW bersabda :“Sebaik-baik ibadah ummatku adalah membaca Al-Qur’an.’’ (HR. Imam Al Baihaqi)

KETERANGAN :

          Kita diciptakan oleh Allah didunia ini adalah untuk beribadah dengan berbagai arti dan langkah.

          Pada hadits ini Rasulullah menerangkan bahwa membaca Al-Qur’an adalah ibadah ummatnya yang paling afdhol, maksudnya setelah melakukan ibadah yang wajib seperti sholat, puasa, zakat, haji dan lain-lain maka setelah itu semua pembacaan Al-Qur’an paling afdholnya ibadah ummat Nabi Muhammad SAW. Dan kalau kita memperbanyak melakukan ibadah yang paling afdhol yaitu dengan membaca Al-Qur’an Allah pun akan memberikan pada kita yang paling afdhol.

HADITS KETIGA

قَالَ رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ :

( خَيْرُكُمْ مَنْ تَعَلَّمَ الْقُرْأنَ وَعَلَّمَهُ ) (رواه البخاري والترمذي)

Rasulullah SAW bersabda :“Sebaik-baik kamu adalah orang yang belajar Al-Qur’an dan mengajarkannya.’’ (HR. Imam Al Bukhori dan Imam Atturmudzi)

KETERANGAN :

          Setiap manusia pasti ingin menjadi orang yang paling baik, Rasulullah SAW pada hadits ini menerangkan bahwa orang paling baik diantara ummatnya adalah orang yang mempelajari Al-Qur’an atau yang mengajarkan, jika kita menjadi salah satu diantara keduanya maka akan dijadikan oleh Allah orang yang paling baik dari segala aspek kehidupan, dan yang paling berbahaya adalah paham kebalikannya yaitu jika orang yang belajar atau mengajar Al-Qur’an adalah orang yang paling jelek, hidup di dunia hanya sekali janganlah kita menjadi orang yang paling jelek, usahakan menjadi orang yang paling baik.

HADITS KEEMPAT

قَالَ رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ :

( إِقْرَءُوْا الْقُرْأنَ٬ فَإِنَّهُ نِعْمَ الشَّفِيْعِ لِصَاحِبِهِ يَوْمَ الْقِيَامَةِ) (رواه مسلم)

Rasulullah SAW bersabda :“Bacalah Al-qur’an maka sesungguhnya ia adalah sebaik-baik penolong bagi orang yang membacanya pada hari kiamat.’’ (HR. Imam Muslim)

KETERANGAN :

          Pada hadits ini Rasulullah SAW memerintahkan kita ummatnya agar selalu membaca Al-Qur’an hal ini adalah gambaran kecintaan Rasulullah pada ummatnya karena dengan kita selalu membaca Al-Qur’an nanti di kiamat yang begitu dahsyat kita akan ditolong oleh Al-Qur’an, Nabi mengatakan Al-Qur’an adalah sebaik-baik penolong bagi pembacanya, Rasulullah menginginkan agar ummatnya selamat di hari kiamat ditolong oleh Al-Qur’an maka Rasulullah SAW menganjurkan ummatnya untuk selalu membaca Al-Qur’an .

HADITS KELIMA

قَالَ رَسُوْلُ اللهِ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ :

( إِنَّ هٰذَا الْقُرْأنَ شَافِعٌ مُشَفَّعٌ وَمَاحل مصدق٬ فَمَنْ جَعَلَهُ أَمَامَهُ قَادَهُ إِلىٰ الْجَنَّةِ وَمَنْ جَعَلَهُ خَلْفَهُ سَاقَهُ إِلىٰ النَّارِ) (رواه الطبراني)

Rasulullah SAW bersabda :“———————————-.’’ (HR. Imam Atthobaroni)

KETERANGAN :

          Al-Qur’an adalah buku panduan hidup dari Allah yang menghidupkan kita, orang yang hidupnya mengikuti panduan Al-Qur’an akan diarahkan ke surga, dan orang yang hidupnya tidak mengikuti panduan Al-Qur’an akan digiring ke neraka.

          Allah yang Maha Mengetahui apa yang tepat untuk kehidupanmanusia karena Dia yang menciptakan manusia, dan lewat Al-Qur’an Allah memberitahu kepada manusia bagaimana hidup menuju bahagia dunia akhirat.

Leave your comment here: